Selasa, 22 Februari 2011

Potensi Kriminal Bisa Dikenali Sejak Usia 3 Tahun


Semakin banyak peneliti meyakini, kecenderungan sifat kriminal seseorang bisa ditemukan sejak mereka masih berusia tiga tahun.

Teori ini diutarakan oleh dua ahli kriminologi Profesor Adrian Raine dan Dr Nathalie Fontaine kepada Telegraph, Selasa (22/2/2011). Mereka mengklaim, dengan memprediksi potensi kriminal pada anak-anak, mereka bisa melakukan antisipasi dengan memberikan perawatan lebih terhadap anak tersebut.
Prof Raine berpendapat, kondisi fisik otak yang tidak normal bisa menyebabkan sikap kriminal, serta membantu peneliti memprediksi hal itu. Hasil studi Raine menunjukkan jika psikopat dan tokoh kriminal memiliki beberapa area yang lebih kecil di otaknya, seperti pada amygdale dan prefrontal cortex yang mengatur emosi serta tindakan.

Dia menambahkan, kurangnya ketakutan terhadap hukuman juga bisa menjadi indikator sikap sang anak di masa dewasa.

Sementara, Dr Fontaine menjelaskan, perawatan terapi dan konseling bisa membantu mencegah tumbuhnya sikap kriminal dalam diri anak. Selain itu, mereka juga membutuhkan makanan serta obat yang kaya akan kandungan Omega 3.

"Jika kita bisa mengidentifikasi anak-anak dengan potensi kriminal lebih dini, kita bisa menolong mereka dan keluarga mereka," ungkap Fontaine.

Dr Fontaine menggunakan data dari 9.000 lebih anak kembar pada studi perkembangan awal anak kembar yang dilahirkan di Inggris dan Wales pada kurun 1994 dan 1996. Dia menemukan adanya korelasi antara faktor risiko di usia muda dengan perilaku negatif di usia dewasa.

Sumber : http://techno.okezone.com/read/2011/02/22/56/427448/potensi-kriminal-bisa-dikenali-sejak-usia-3-tahun

Baca Juga



1 komentar: